Monday 15 December 2014

Panduan Belajar Database MySQL untuk Pemula

Buku dengan judul Panduan Belajar Database MySQL untuk Pemula ini termasuk baru, diterbitkan oleh Elex Media Komputindo bulan Desember 2014 dengan nama penulisnya adalah oleh Jubilee Enterprise.
Pertanyaannya adalah Mengapa Anda harus mengenal dan mempelajari MySQL? Jika Anda tertarik dengan dunia web programming, terutama berbasis PHP, maka MySQL merupakan piranti lunak yang wajib dikuasai.
MySQL membantu Anda mengelola database dan bisa dimanfaatkan untuk menciptakan website yang interaktif. Buku ini mengupas MySQL secara khusus. Anda akan mengenal cara instalasi MySQL hingga berbagai metode pengolahan database.
Kelebihan buku ini: kupasannya sangat sederhana, langkah demi langkah yang dibagi dalam tiap-tiap bab, dan lengkap dengan contoh-contoh scripting-nya. Bagi Anda yang benar-benar ingin memulai dari awal, buku ini paling praktis untuk dipelajari.

Diharapkan, Anda mengenal cara penggunaan MySQL untuk pengolahan database.

INFORMASI
Kami memperkenalkan website www.SkripVb.com, yaitu website yang menjual Program Aplikasi dilengkapi dengan Source Code Proyek lengkapnya, programnya dapat dipakai untuk penerapan Tugas Akhir(TA) dan juga Skripsi jurusan Teknik Informatika. Untuk lebih jelasnya, silahkan kunjungi http://www.skripvb.com/katalog atau juga di http://skripvb.blogspot.com/

Merancang Program Aplikasi Akuntansi dengan VB.Net

Buku dengan judul Merancang Aplikasi Akuntansi dengan VB.Net ini termasuk baru, diterbitkan oleh Elex Media Komputindo bulan Desember 2014 dengan nama penulisnya adalah oleh I Gusti Ngurah Suryantara, M.Kom. Analisis Sistem, Desain Sistem, dan Pemrograman menggunakan pendekatan non-objek dan pendekatan berorientasi objek dengan Visual Basic.Net dibahas secara terpadu dalam buku ini. Pembahasan disertai contoh aplikasi sistem akuntansi dengan pendekatan prosedural (struktur) dan berorientasi objek yang secara lengkap mengintegrasikan setiap siklus akuntansi.

Aplikasi sistem akuntansi yang dibuat meliputi Jurnal Umum, Jurnal AJP, Buku Besar, Buku Besar AJP, Neraca Saldo, Neraca Saldo AJP, Neraca Lajur, Laporan Rugi Laba, Laporan Perubahan Ekuitas, Laporan Neraca, dan Laporan Catatan Akuntansi.
Pembahasan selengkapnya mencakup:
- Sistem informasi
- Struktur program pada Visual Basic.Net 2013
- Tahapan pengembangan sistem model Waterfall, Iterasi, dan Spiral
- Pemodelan sistem berorientasi keluaran, proses, data, dan objek
- Konsep pemrograman Prosedural
- Konsep pemrograman berorientasi objek
- Aplikasi sistem akuntansi dengan konsep prosedural
- Aplikasi sistem akuntansi dengan konsep berorientasi objek

INFORMASI
Kami memperkenalkan website www.SkripVb.com, yaitu website yang menjual Program Aplikasi dilengkapi dengan Source Code Proyek lengkapnya, programnya dapat dipakai untuk penerapan Tugas Akhir(TA) dan juga Skripsi jurusan Teknik Informatika. Untuk lebih jelasnya, silahkan kunjungi http://www.skripvb.com/katalog atau juga di http://skripvb.blogspot.com/